Konferensi Pembelajaran Mesin
Diterbitkan pada dalam Blog.
Ketika kita berbicara mengenai pembelajaran mesin (machine learning), kita tidak dapat mengabaikan bagaimana konsep kecerdasan buatan (artificial intelligence). Topik pembelajaran mesin cukup menarik dan keren kekinian. Ihwal pembelajaran mesin, terdapat rujukan yang dapat dibaca sebagai pengantar singkat dari Springer.
Jamak orang masih amat antusias dengan topik pembelajaran mesin. Saking antusiasnya, beberapa pihak telah menyelenggarakan konferensi bertemakan pembelajaran mesin, di antaranya konferensi yang dihelat oleh Universitas Nasional Singapura (National University of Singapore, NUS) beberapa tahun yang lalu, yaitu MLSS 2011, ACML 2012, dan beberapa lainnya.
Beberapa prosiding (bunga rampai) perihal pembelajaran mesin dapat ditelusur pada laman PMLR. PMLR ini cukup fantastis, kiranya dapat dijadikan rujukan, dan tersedia secara daring sehingga siapa pun dapat mengetahuinya.
Adakah di antara Anda yang mempelajari, mengkaji, dan meneliti pembelajaran mesin? Sila sambung wicara dengan saya.